Pages

Subscribe:

Ads 468x60px

Labels

Rabu, 25 Januari 2012

Cara Mengembalikan File yang Terhapus

Cara Mengembalikan File yang Terhapus - Ada kalanya tanpa sengaja kita menghapus file yang ternyata masih penting dan sangat dibutuhkan. Jika kejadian seperti ini tengah menimpa teman-teman, maka tentu suasannya jadi panik dan bahkan terasa begitu menjengkelkan. Bayangkan misalnya file tugas kamu yang sudah dikerjakan berhari-hari secara susah payah, harus hilang dalam sekejap hanya karena salah menghapus di media penyimpanan, tentu akan sangat merepotkan.

Meski sedikit agak merepotkan, namun kamu jangan panik, sebab melalui tulisan cara mengembalikan file yang terhapus ini, blog Karo Cyber akan memberikan informasi beberapa software gratis yang bisa kamu gunakan untuk mengembalikan file yang terhapus melalui komputer, laptop, memory card dan juga dari flash disk kamu.

Berikut adalah beberapa software yang akan membantu kamu untuk mengembalikan file yang terhapus tersebut:

1. Restoration


Restoration adalah software yang sangat mudah digunakan untuk mengambalikan file yang terhapus. Software ini mampu memulihkan foto dari flash disk yang telah diformat. Setelah memulai, kamu dapat memindai semua file yang mungkin pulih dan juga membatasi hasil dengan memasukkan istilah pencarian atau ekstensi. Selain itu, juga menyediakan pilihan untuk menghapus file yang ditemukan di luar pemulihan sederhana. Program ini kecil dan mandiri, tidak memerlukan instalasi dan juga dapat dijalankan dari Floppy disk. Restorasi bekerja dengan FAT dan NTFS serta kartu kamera digital.

Software Restoration dapat di download melalui situs http://goo.gl/vICh9

2. Undelete Plus


Aplikasi Undelete Plus ini dirancang untuk menjadi sebuah utilitas yang kecil yang memindai hard drive kamu untuk semua file yang sudah terhapus dan berusaha untuk menyelamatkan file yang terhapus tersebut.

Untuk memperoleh software undelete plus, dapat kamu kunjungi situs http://goo.gl/rze5D

0 komentar:

Posting Komentar